Selasa, 03 November 2009

Sir Alex ferguson

Pelatih Manchester United Sir Alex Ferguson berkeyakinan bila wakil Liga Premier kembali akan mendominasi Liga Champions musim ini.

Klub-klub Liga Premier memang sangat mendominasi ajang Liga Champions selama beberapa musim terakhir. Dalam tiga tahun terakhir saja Liga Premier selalu berhasil menempatkan tiga tim di babak semifinal. Selain itu selalu ada klub Liga Premier di partai final dalam lima tahun terakhir.

Senin, 02 November 2009

Profil Club

Sejarah, tragedi, dan prestasi. Ketiga hal itu menjadi bagian yang tak terpisahkan dari salah satu klub sepakbola terbesar di dunia, Manchester United.

Mulai dari panjangnya sejarah kelahiran klub yang berisikan kesulitan dari kebangkrutan, hancurnya tim muda yang penuh potensial untuk menjadi yang terbaik di dunia, hingga deretan berbagai piala yang berhasil diraih, semuanya ada dalam klub ini.

Maka tak heran bila para suporter setia United amat bangga akan klubnya dan mewariskan kecintaan mereka akan klub itu secara turun temurun kepada putra dan putri mereka.

Walaupun pada awalnya hanya menjadi klub lokal di daerah Manchester, United sekarang telah menjadi satu fenomena yang membuat mereka memiliki pendukung di seluruh dunia. Nama dan logo klub beserta para pemainnya sudah dikenali dimana-mana yang membuktikan kesuksesan juga mereka raih di luar lapangan hijau.

Di balik semuanya itu, masih ada fakta-fakta menarik yang patut diketahui mengenai klub yang juga dijuluki Setan Merah itu. Sepuluh diantaranya kami tampilkan di bawah ini.

Michael Owen

Owen Ingin Kembali ke Bernabeu detiksportManchester - Karir Michael Owen di Real Madrid bisa dibilang kurang sukses. Tapi ada sesuatu yang membuat penyerang Manchester United itu ingin kembali ke Stadion Santiago Bernabeu.

Owen pernah membela Madrid selama setahun di musim 2004-2005. Tapi keinginan Owen untuk kembali ke Bernabeu bukan untuk memperkuat Los Blancos lagi, tapi ingin memenangi titel Liga Champions.

Final Liga Champions 2010 memang akan digelar di stadion kebanggaan warga Madrid pada Mei tahun depan. Owen yang kini berusia 29 tahun berharap bisa hadir di sana bersama MU dan lalu memenanginya.

"Memenangi Liga Champions adalah mimpi semua orang. Datang ke klub seperti MU membuat Anda selalu berkompetisi di tingkat tertinggi," ulas Owen di situs resmi 'Setan Merah'.

Bersama klub yang menyemainya sejak junior, Liverpool, Owen gagal menjuarai Liga Champions sehingga salah satu alasannya hijrah ke Madrid adalah demi memburu piala prestisius itu.

Namun di Madrid Owen gagal. Ambisi memenangi Liga Champions barangkali nyaris dilupakan Owen saat memperkuat Newcastle United. Kini, asa itu timbul lagi dengan membela MU.